Senin, 09 November 2015

KOPERASI JASA KEUANGAN SYARIAH BERKAH MADANI


PRODUK PEMBIAYAAN

Murabahah (Jual Beli)
Ø  Pembiayaan untuk kebutuhan pembelian barang, baik berupa barang modal, alat produksi, bahan baku, persediaan barang, maupun untuk kebutuhan barang konsumtif. Pembayaran dapat dilakukan secara tunai, maupun dengan mengangsur untuk jangka waktu yang disepakati.
Ø  Pada jual beli murabahah nasabah berhak mengetahui harga pokok barang serta marjin keuntungan yang diperoleh KJKS.

Pembiayaan Mudharabah
Ø  Pembiayaan Mudharabah adalah pola pembiayaan yang diberikan dimana KJKS Berkah Madani sebagai pemilik modal (Shahibul Maal) dan nasabah sebagai pengelola modal (Mudharib).
Ø  Pembiayaan mudharabah dikenal juga sebagai pola pembiayaan bagi hasil. Hasil yang diperoleh dari pengelolaan modal tersebut dibagi antara KJKS Berkah Madani dan nasabah sesuai dengan nisbah yang disepakati ketika akad.

Pembiayaan Musyarakah
Ø  Pembiayaan Musyarakah adalah pola kerjasama antara KJKS Berkah Madani dengan salah satu atau lebih mitra usaha dalam sebuah proyek/aktifitas usaha, dimana para pihak yang terlibat sama-sama berkontribusi dalam hal permodalan maupun pengelolaan usaha.
Ø  Pembagian hasil yang diperoleh dari kegiatan usaha yang dilakukan dibagikan kepada para pihak yang terlibat sesuai dengan kesepakatan yang dibuat pada waktu akad dilakukan.

Ijaroh (Sewa)
Ø  Pola pembiayaan dimana KJKS Berkah Madani menyewakan suatu barang/jasa untuk digunakan manfaatnya oleh nasabah dengan sejumlah imbalan yang dibayarkan nasabah kepada KJKS Berkah Madani.
Ø  Pembiayaan Ijaroh dapat digunakan untuk sewa tempat usaha, sewa kendaraan, sewa tenaga kerja, dsb.
Ø  Pembiayaan Ijaroh juga dapat digunakan untuk
Ø  pembayaran biaya sekolah, rumah sakit, dokter serta jasa-jasa lainnya.


Laporan Keuangan

Ikhtisar Keuangan (per 31 Des 2014 dan 2013)

Uraian
2014
2013
%
Total Aktiva
7,902
7,027
112%
PYD
4,934
4,479
110%
PPAP
143
83
172%
Aktiva Lancar
7,207
6,308
114%
Aktiva Tetap
695
719
97%
Total Kewajiban
6,53
5,77
113%
Kewajiban Lancar
3,221
2,834
114%
Kewajiban Jangka Panjang
3,309
2,936
113%
Total Ekuitas
1,372
1,258
109%
Pendapatan Usaha
1,363
1,218
112%
Beban Usaha
-1,186
-1,051
113%
Laba Usaha
177
168
105%
Pendapatan (beban) lain-lain
18
33
55%
SHU Sebelum Pajak
195
201
97%


Rasio Keuangan 2014














Referensi :
Softcopy “Company Profil KJKS Berkah Madani”
Buku Laporan Keuangan “Koperasi Jasa Keuangan Syariah Berkah Madani”

Nama Kelompok :
1.      Muslimah (27214647)
2.      Nur Aisyah (28214132)
3.      Paramita Rosialina (28214397)
4.      Puput Dwi Oktavia (28214552)
5.      Raafika Nurma Triandhani (28214666)

Kelas : 2EB09

Perjalanan Menuju Koperasi

Dipenulisan blog saya kali ini, saya mendapatkan tugas dari dosen softskill untuk mendatangi koperasi terdekat dirumah untuk mendapatkan data-data dari koperasi yang akan kami datangi sebagai salah satu tugas softskill. Setelah diberi tahu tugasnya apa dan dibagikan kelompok oleh dosennya saya dan teman-teman kelompok saya langsung berembuk atau membicarakan koperasi mana yang akan kami datangi. Akhirnya kami memutuskan untuk masing-masing melihat dulu apa didekat rumah kami masing-masing ada koperasi atau tidak. Dan ternyata didekat rumah kami masing-masing tidak ada koperasi akhirnya kami semua kembali memutuskan untuk mencari koperasi didaerah depok. Setelah kami mencari akhirnya ketemu koperasi didekat Kampus H Universitas Gunadarma yang bernama “Koperasi Jasa Keuangan Syariah Berkah Madani”, dan kita memutuskan untuk mendatangi koperasi tersebut.

Pada hari selasa, 27 oktober 2015 kami sekelompok mendatangi “Koperasi Jasa Keuangan Syariah Berkah Madani” untuk meminta data-data koperasi dan bertanya-tanya sedikit mengenai koperasi tersebut. Sebelum kami sampai dikoperasi kami janjian dulu di Kampus H Universitas Gunadarma untuk menuju ke koperasinya bersama-sama. Setelah kami semua sudah kumpul akhirnya kami semua langsung menuju koperasi tersebut. Dan setelah sampai kami semua langsung memasuki koperasi tersebut dan langsung menuju tempat receptionist untuk bertanya apakah kami bisa mendapatkan data-data koperasi sebagai tugas softskill?apakah ada syaratnya untuk medapatkan data-data koperasi? Dan penjaga disitu pun langsung bilang ohiya bisa, dan akhirnya kami pun bertanya lagi apa kami perlu membawa surat keterangan dari kampus supaya bisa mendapatkan data-data koperasi? Lalu penjaganya pun menjawab tidak usah bisa langsung kok tapi tunggu sebentar ya kami panggilkan yang mengurus koperasi dahulu karna beliau yang memegang semua data koperasi. Dan akhirnya kamipun senang karna tidak perlu memakai surat keterangan dari kampus kami langsung bisa mendapatkan data-datanya. Setelah beberapa menit menunggu akhirnya kami dipertemukan oleh pengurus koperasi tersebut. Lalu, kamipun langsung menanya-nanyakan mengenai koperasi tersebut seperti sejak kapan berdirinya koperasi ini, apa tujuan koperasi ini berdiri dll. Setelah kami semua bertanya-tanya kamipun langsung meminta apa ada yang bisa dikasih data-data dari koperasi, dan pengurus pun langsung mengasih softcopy data-data koperasi tersebut. Lalu kami bertanya lagi apakah kami bisa meminta data laporan keuangannya? Lalu beliau langsung mengambil buku catatan laporan keuangan koperasi tersebut. Dan kami meminta ijin untuk memfotocopy buku laporan keuangannya. Setelah memfotocopy dan semua data koperasi sudah kami terima kamipun berterimakasih karna sudah bisa mendapatkan data-data koperasi tersebut. Sebelum kami semua pulang kami juga meminta ijin untuk foto bersama dahulu sebagai bukti bahwa kami mendatangi koperasi tersebut. Begitulah cerita saya bagaimana cara saya dan teman-teman kelompok saya mendatangi koperasi yang ingin dituju untuk mendapatkan data-data dari koperasi sebagai tugas softskill.


Foto saya dan teman-teman saat berada di Koperasi Jasa Keuangan Syariah Berkah Madani :